Eksibisi Porprov Paralayang NTB Digelar di Sky Lancing, Ada Target!

Selasa, 11 Oktober 2022 – 07:49 WIB
Eksibisi Porprov Paralayang NTB Digelar di Sky Lancing, Ada Target! - JPNN.com NTB
Ilustrasi. Salah satu atlet saat mengudara di area Sky Lancing, Lombok Tengah belum lama ini. Foto: Edi Suryansyah/Jpnn.com

ntb.jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Eksibisi paralayang pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Nusa Tenggara Barat (NTB) akan berlangsung di Sky Lancing, Desa Mekarsari, Praya Barat, Lombok Tengah, pada 20-23 Oktober mendatang. 

Kegiatan ini direncanakan sebagai ajang untuk menyambut Sky Lancing paralayang berskala internasional.

Komandan Pangkalan Udara Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid (Danlanud BIZAM) Kolonel Pnb Kargono mengatakan, eksibisi Porprov NTB dilakukan sebagai kelanjutan dari kegiatan sebelumnya.

Menurut Kargono, ajang kejuaraan nasional sebelumnya berjalan dengan lancar dan mendapat antusiasme tinggi dari para pecinta paralayang. 

"Selain untuk menunjukkan kesiapan menjadi tuan rumah di ajang internasional, ini juga untuk menyongsong PON 2028," katanya melalui keterangan resminya, Senin (10/10). 

Sky Lancing yang berlokasi di Lombok Tengah ini telah diresmikan oleh Aspotdirga KSAU Marsekal Muda TNI Bowo Budiarto sebagai tempat berlatih dan bertanding paralayang

Dengan demikian, kata dia, pertandingan eksibisi memang harus rutin digelar untuk menguatkan mental.

"Ajang eksibisi nanti sekaligus melihat kesiapan atlet-atlet asal NTB," ujarnya.

Eksibisi paralayang segera digelar bulan ini di Sky Lancing, Desa Mekarsari, Praya Barat
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia