300 UMKM Siap-siap Beraksi di WSBK, Diminta Lebih Mandiri

Rabu, 24 Agustus 2022 – 10:03 WIB
300 UMKM Siap-siap Beraksi di WSBK, Diminta Lebih Mandiri - JPNN.com NTB
Ilustrasi. Para UMKM saat memasarkan produknya di Kantor Bupati Lombok Tengah. Foto: Edi Suryansyah/Jpnn.com

ntb.jpnn.com, SIRKUIT MANDALIKA - Salah satu kegiatan balap yang akan diselenggarakan di Sirkuit Mandalika adalah World Supebike (WSBK) November mendatang.

Terkait dengan kegiatan internasional tersebut, pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) akan turut serta dalam menyajikan hasil kreasinya untuk dibeli penonton.

Pelaku UMKM di Kabupaten Lombok Tengah didorong untuk memasarkan produknya secara mandiri pada ajang WSBK tersebut.

Dorongan itu dimaksudkan untuk meningkatkan kualitas dan daya saing dari produk UMKM.

Pada ajang WSBK 2021 lalu, ratusan UMKM di Lombok Tengah difasilitasi oleh Pemerintah Daerah (Pemda) setempat.

Kali ini, Pemda mengharapkan UMKM Lombok Tengah mampu berjualan secara mandiri.

"Sebenarnya kami dorong para UMKM di Lombok Tengah untuk berjualan secara mandiri," kata Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Lombok Tengah M. Ikhsan, Selasa (23/8).

Ikhsan juga meminta para pelaku UMKM di Lombok Tengah dapat menunjukkan bahwa produk UMKM mampu bersaing dengan pedagang besar.

Dalam ajang balap WSBK yang berlangsung di Sirkuit Mandalika pada November mendatang, pelaku UMKM dituntut untuk mandiri
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia