Cuaca NTB Hari Ini: Mataram Berawan, Aman Tak Ada Hujan
ntb.jpnn.com, JAKARTA - Sebagian besar wilayah Indonesia tidak akan dirundung hujan, Selasa (10/5) ini.
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca berawan akan terjadi Mataram, Banda Aceh, Gorontalo, Jambi, Pontianak, Palangka Raya, Samarinda, Tanjung Pinang, Bandar Lampung, Mataram, Mamuju, dan Palembang.
Wilayah lain, seperti Denpasar, Serang, Yogyakarta, Jakarta Pusat, Bandung, Semarang, Banjarmasin, Pangkal Pinang, Kupang, Jayapura, dan Medan, berpotensi cerah berawan.
Sementara daerah yang diperkirakan cerah yakni Bengkulu dan Padang.
Pekanbaru diperkirakan akan mengalami kabut.
BMKG juga memperkirakan daerah yang diperkirakan mengalami hujan ringan yakni Surabaya, Tarakan, Ternate, Manokwari, Kendari, dan Manado.
BMKG juga telah mengeluarkan peringatan sejumlah daerah memiliki potensi hujan lebat yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang.
Daerah-daerah tersebut yakni Aceh, Riau, Sumatera Selatan, Lampung, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara.
Prakiraan cuaca di NTB hari ini menyebutkan bahwa Kota Mataram akan berawan, aman tak akan turun hujan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News