ACT di NTB Dilumpuhkan, Dinsos: Masyarakat Harap Tenang
Pihaknya segera membuat edaran yang meminta masyarakat menghentikan penyaluran donasi melalui ACT sesuai keputusan Kemensos.
"Masyarakat juga diminta tidak terpengaruh dan memberikan donasi kepada lembaga sosial yang kredibel dan juga bertanggung jawab, karena masyarakat masih membutuhkan lembaga sosial seperti itu," kata pria yang akrab disapa AKA ini.
Meski demikian, AKA berharap masyarakat NTB tetap tenang, karena pemerintah yang bergerak menentukan apa yang akan dilakukan terhadap ACT.
"Paling penting masyarakat tetap tenang, biarkan alat alat negara dan pemerintah yang bergerak menentukan apa yang akan dilakukan terhadap ACT," ucapnya. (antara/ket/jpnn)
Seluruh kegiatan Yayasan ACT di NTB dihentikan, Dinsos minta masyarakat untuk tetap tenang
Redaktur & Reporter : Ketut Efrata
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News