Unggahan Roy Suryo tentang Stupa Candi Borobudur, Ruhut Sitompul: Lecehkan Salah Satu Agama
"Candi Borobudur itu tempat yang sangat sejuk bagi salah satu agama yang ada di Indonesia yaitu agama Buddha," kata Ruhut Sitompul.
Eks Politikus Partai Demokrat itu juga menyerahkan sepenuhnya unggahan Roy dengan proses hukum yang berlaku.
"Kalau ini tidak kita hormati, kita mau apalagi. Karena itu, biarlah proses hukum yang dilakukan," tegas pemeran Poltak dalam sinetron Gerhana ini.
Roy Suryo sebelumnya mengunggah dua foto editan stupa di Candi Borobudur menyerupai Presiden Joko Widodo pada akun @KRMTRoySuryo2 di Twitter.
Terkait dengan unggahannya itu, Roy Suryo juga telah memberikan klarifikasi.
Menurut Roy Suryo, dua meme yang diunggahnya itu bukan buatannya.
Dia hanya mengunggah ulang dilengkapi identitas akun asli pengunggah kedua meme tersebut.
"Justru itu saya sengaja menampilkan unggahan-unggahan yang sudah ada sebelumnya," kata Roy Suryo saat dikonfirmasi JPNN.com, Selasa (14/6).
Terkait dengan unggahan Roy Suryo tentang 2 stupa Candi Borobudur yang mirip Jokowi, Ruhut Sitompul sebut hal itu lecehkan salah satu agama
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News