Tradisi Ziarah ke Kubur: Rezeki Nomplok Pedagang Bunga Saat Lebaran
ntb.jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Sejumlah tempat pemakaman umum (kuburan) di wilayah Lombok, Nusa Tenggara Barat dipadati warga sejak dini hari padai raya Idulfitri.
Pantauan wartawan di pemakaman umum Merobok Desa Gemel, Kecamatan Jonggat, Kabupaten Lombok Tengah, warga mulai datang sejak pukul 05.00 WITA.
Tradisi ziarah kubur ini rupanya membawa berkah bagi para penjual air minum dan bunga, serta juru parkir dadakan.
Seperti yang terjadi di pemakaman umum di Kota Mataram.
Para pedagang bunga dan air berjejer menawarkan dagangannya kepada para pengunjung.
"Bunga pak, tiga bungkus Rp 5 ribu," kata salah satu penjual bunga.
Omzet penjualan bunga mulai dari H-1 Lebaran hingga hari Lebaran terus meningkat, bila dibandingkan dengan sebelumnya.
Sebelum Lebaran, omzet penjualannya mencapai Rp 50 ribu per hari, saat Lebaran meningkat menjadi Rp 100 ribu lebih.
Tradisi ziarah ke kuburan membawa rezeki dadakan kepada pedagang bunga saat Lebaran
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News